Beberapa Negara yang Memproduksi Batik

produksi batik

Hobi Karya Seni. Batik merupakan salah satu kebanggaan yang dimiliki Indonesia. Hampir semua propinsi di Indonesia memproduksi khas batik masing-masing. Bahkan UNESCO mengakui Budaya Batik Indonesia, tapi jangan salah lho ternyata bukan hanya Indonesia saja yang memproduksi Batik. Yuk kita pantau negara mana saja sih yang memproduksi Batik seperti kita

Negara Malaysia
Dalam kasus beberapa waktu silam sempat mengklaim batik merupakan kebudayaan asli Malaysia, mereka juga tentu memproduksi batik. Perbedaan masih tampak dari corak. Malaysia menampilkan corak yang ada pada dunia, seperti awan, bunga, tumbuhan, dan sebagainya, sedangkan batik Indonesia lebih abstrak seperti ukiran keraton. Tak hanya itu, Malaysia juga lebih berani dalam hal pemilihan warna dasar yang beragam, berbeda dengan Indonesia yang identik dan didominasi dengan warna cokelat. Oia, hari batik nasional di Malaysia sama seperti di Indonesia loh, yakni tanggal 2 Oktober.

Negara Azerbaijan
Batik negara Azerbaijan dibuat diatas syal berbahan sutra yang biasa digunakan oleh wanita di negara ini. Meski berbeda nama, yakni kalagai, namun syal ini bermotif sama, yakni batik. Dengan metode stamping menggunakan lilin panas, pen-desain-an motif kalagai hanya boleh dilakukan oleh kaum pria, tapi proses kepompongnya harus wanita yang melakukannya.

Negara China
Negara ini memang selalu ikut-ikutan dalam segala hal. Setelah ikut memproduksi mobil dan segala hal dalam bidang teknologi, kini China juga ikut memproduksi batik. Namun tak seperti batik anak negeri yang terstruktur, batik buatan China lebih rumit dengan menyajikan pola beraneka ragam satwa mitologi Tionghoa, (Naga & Phoenix), serta dewa-dewi.

Negara Thailand
Thailand lebih bangga lagi akan batiknya. Bagaimana tidak, beberapa tempat wisata di Thailand bahkan menyajikan khursus membatik agar banyak wisatawan yang mengenal batik Thailand. Hanya saja, Thailand lebih memfokuskan batik dalam kain sarung yang kerap digunakan oleh penduduk pulau Koh Samui untuk bersantai. Motifnya sendiri, Thailand sama seperti Malaysia ayng mengadopsi unsur hewan dan tumbuhan. Kombinasi warna nya pun lebih warna-warni.

Related Cars


Nicestcar offers the latest car news as well as a look at the automotive past. Classic cars, muscle cars, exotic cars, supercars, everyday cars - All makes. All models.
Previous
Next Post »

About | Privacy Policy | Sitemap | Contact

© 2017 Hobi Aneka Usaha