Tahapan Budidaya Pohon Kelor


Hobi Flower. Pohon Kelor sangat menyukai iklim panas dan kondisi cerah, Pohon Kelor yang ditanam di Indonesia dapat berbunga berbuah dan bisa menghasilkan daun dan polong sepanjang tahun 365 hari dapat dipanen setiap bulan.

Pohon dapat tetap tumbuh di daerah kering dan sedikit air, pohon kelor tahan akan cuaca panas ekstrim.
Untuk skala penanaman kebun kelor yang baik, faktor air yang cukup dengan drainase yang baik adalah keharusan, usahakan jangan sampai overwater.

Pohon Kelor juga dapat ditanam dalam POT
Jadi sangat menghemat tempat dan bisa selalu dipangkas untuk dipanen daunnya. Kalau akar sudah besar, sebaiknya segera pindahkan ke tanah agar lebih cepat membesar.

Dalam skala kebun, sebaiknya pohon kelor tidak terlalu tinggi, selalu dilakukan pemangkasan
agar lebih mudah pemanenan daun kelor. Batang Kelor yang besar juga kalau dipotong dapat tumbuh baik sebagai stek, dengan cara langsung menempatkan batang besar tersebut ke tanah porous.


Siklus alami dari pohon kelor adalah sebagai berikut :
Selama musim kering panas kerontang, buah polong kelor akan terus menjadi tua kalau tidak segera dipanen, polong kering tersebut yang masak di pohon sangat ideal sebagai benih calon pohon kelor. Di alam bebas benih kelor tua tersebut jatuh sendiri terkena angin dan terbawa air sehingga dalam beberapa hari kemudian memicu tumbuh benih berkecambah dan menjadi pohon kelor muda.

Untuk meniru alam, Benih kelor dapat anda masukkan kedalam wadah air dan biarkan mereka terendam selama 24jam, kemudian baru dipindahkan benih tersebut kedalam pot atau wadah untuk memulai pembibitan. Tanah yang ideal untuk pohon kelor adalah tanah berpasir campuran pupuk kandang, basah dan lembab membuat bibit mudah tumbuh dalam waktu kurang dari 5hari sudah tumbuh benih muda pohon kelor.

untuk memindahkan benih muda ke tanah atau pot yang lebih besar, usahakan setelah berusia 2 minggu atau ketika tinggi pohon kelor sudah mencapai 10-15cm, hati-hati dalam pemindahan, Jangan sampai terjadi kerusakan pada akar, karna sangat rentan terhadap kegagalan, kematian pohon.

Pemeliharaan Pohon Kelor
Keuntungan dari Pohon Kelor Moringa Oleifera adalah secara alami pohon ini sedikit hama, dan usahakan tidak memberikan pupuk kimia untuk pohon kelor yang anda budidayakan, karna justru ini membuat khasiat pohon kelor menjadi berkurang.

Pemupukan yang teratur secara organik akan membuat daya pohon menjadi lebih sehat dan menghasilkan jumlah  dedaunan yang berlimpah yang kaya akan nutrisi yang bermanfaat dan penting bagi tubuh Anda baca detail manfaatnya disini

sumber: http://kebunkelor-indonesia.blogspot.com/

Related Cars


Nicestcar offers the latest car news as well as a look at the automotive past. Classic cars, muscle cars, exotic cars, supercars, everyday cars - All makes. All models.
Previous
Next Post »

About | Privacy Policy | Sitemap | Contact

© 2017 Hobi Aneka Usaha