Menu Buka Puasa dengan Bubble Tea

Membuat Bubble Tea

Membuat Jajanan. Hadehhh... Bubble Tea minuman segar asal negara Taiwan dengan beragam rasa yang berisikan butiran tapioka hitam yang sangat kenyal. Biasanya butiran tapioka ini dapat diganti dengan cincau atau jelly.

Bubble Tea yang beragam rasanya ini ternyata dapat dengan mudah kita buat sendiri lho, Dreamers! Dilansir dari Dairy Goodness yang memberikan resep simpel dalam membuat Bubble Tea Mascarpone! Mascarpone merupakan sebuah krim keju yang dapat biasa dijadikan untuk membuat cake.

Bahan yang dibutuhkan untuk membuat Bubble Tea:
  • Mutiara tapioka secukupnya. Dapat diganti dengan cincau atau jelly sesuai selera.
  • 2sdt madu
  • 1 setengah gelas krim mascarpone
  • 1 setengah gelas teh hijau dan dapat diganti dengan teh hitam biasa sesuai dengan selera
  • 2 gelas jus cranberry dan raspberry
  • 1 gelas susu
Cara pembuatannya Bubble Tea:
Siapkan mutiara tapioka yang sudah matang lalu tiriskan
Di dalam mangkuk besar campurkan madu dan krim mascarpone aduk hingga merata
Secara bertahap tambahkan teh, jus, dan susu
Bagikan mutiara tapioka di beberapa gelas dan campur dengan es batu
Tuang campuran mascarpone tadi
Tara…! Bubble Tea Mascarpone pun dapat disantap!
Dapat mengganti krim mascarpone dengan jus buah lainnya, sirup, bahkan kopi sesuai dengan selera. Ohya, untuk mempermudah saat mencampurkan bahan, dapat menggunakan blender ya! Selamat mencoba! ^^

Related Cars


Nicestcar offers the latest car news as well as a look at the automotive past. Classic cars, muscle cars, exotic cars, supercars, everyday cars - All makes. All models.
Previous
Next Post »

About | Privacy Policy | Sitemap | Contact

© 2017 Hobi Aneka Usaha