Inovasi Google Ciptakan MAP Galaksi

Siapa yang tak kenal dengan Google, Di Indonesia banyak orang menyebutnya dengan mbah google. Apa yang tidak diketahui oleh mbah google. Semua pertanyakaan yang kita cari pasti bisa dijawabnya tinggal pilih mau bahasa apa juga ada deh. Kali ini si mbah google merancang inovasi salah satunya adalah dengan terus mengembangkan peta digitalnya.

Sampai saat ini, banyak versi dari peta digital yang diciptakan Google. Mulai dari Google Earth, Google Street View, Google Sea Mapping sampai dengan peta di daratan Mars. Semua diciptakan Google untuk memberikan suatu 'tayangan' menarik kepada penggunanya.

Kali ini, Google kembali membuat satu eksperimen baru yang akan memetakan galaksi. Ya, Galaksi. Seperti yang dilansir Hufffington Post, tim Google Chrome Experiment sedang menyempurnakan proyek mereka untuk memetakan bintang-bintang, planet dan segala sesuatu di sekitar tata surya kita.
Sayangnya, Google tidak menjelaskan data apa yang mereka gunakan untuk memetakan tata surya tersebut. Muncul spekulasi bahwa Google menggunakan data-data dari NASA untuk menyempurnakan proyeknya ini.

Dalam penjelasannya, Google mengatakan bahwa walaupun proyeknya ini sudah berhasil diluncurkan namun tidak ada jaminan untuk tingkat akurasinya apabila diukur secara ilmiah. Untuk mencoba mengintip bagaimana peta digital luar angkasa Google, Anda dapat mengaksesnya di laman resmi tim Google Chrome Experiment. Sebagai catatan, loading laman ini tergantung dari spesifikasi perangkat serta koneksi internet yang Anda gunakan.

Related Cars


Nicestcar offers the latest car news as well as a look at the automotive past. Classic cars, muscle cars, exotic cars, supercars, everyday cars - All makes. All models.
Previous
Next Post »

About | Privacy Policy | Sitemap | Contact

© 2017 Hobi Aneka Usaha